Don't Worry Be Happy in Library Science
Jurusan ilmu perpustakaan? Wah mungkin ada beberapa orang uang masih belum tahu tentang jurusan yang saya ambil ini. Dan banyak pertanyaan-peryanyaan yang terlontarkan untuk saya. Semisal, memang ada ya prodi itu? Kalau lulus emang mau jadi apa? Cuma jadi penunggu perpus dan nyusun buku di perpus? Emang nggak da jurusan lain yang lebih tren lagi, kayak bidan atau ambil perbankan gitu? Sayang loh kuliah jauh-jauh tapi cuma ambil prodi perpustakaan.
Selama satu semester ini saya pribadi sering mendapatkan pertanyaan-pertanyaan seperti itu. Dan ketika saya pulang ke kampung halaman, sudah pasti pertanyaan itu setiap hari menghantam saya. Mungkin saat saya menjadi maba, saya sedikit sulit untuk menjawab serangkain pertanyaan tersebut, akan tetapi saya sekarang sudah berani menjawab pertanyaan-pertanyaan kejam itu dengan baik. Karna intinya jangan pernah takut memilih jalan yang belum banyak dilalui oleh kebanyakan orang karena jalan kita sudah ada yang mengatur dan hal itu tidak dapat disamakan. Karena hidup itu adalah pilihan, jadi kita pribadi punya hak untuk memilih jalan mana yang akan ditempuh untuk menuju kehidupan yang lebih baik.
Di prodi Ilmu Perpustakaan memiliki wadah/organisasi mahasiswa Ilmu Perpustakaan yang bernama Himpunan Mahasiswa Program Studi Ilmu Perpustakaan atau biasa disebut HMPS ILPUS. Selain HMPS ILPUS, mahasiswa Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang juga memiliki komunitas tersendiri yang bernama Library Science Community atau biasa kami menyebutnya LSC. Nah, di dalam organisasi tersebutlah mahasiswa Ilmu Perpustakaan dapat mengembangkan potensi yang mereka miliki.
Prodi Ilmu Perpustakaan masuk kedalam jenis ilmu sosial, dan mata kuliah yang sering saya pelajari yaitu hafalan. Yah, ada sih mata kuliah yang menghitung yaitu statiska. Akan tetapi saya belum mendapatkan mata kuliah tersebut karna saya masih di semester 2. Jenis tugas yang sering di berikan selama ini yaitu makalah dan presentasi. Kelompok atau individu itu tergantung kemauan dari dosen tapi yang lebih seringnya tugas kelompok.
Alasan saya memilih prodi IlmunPerpustakaan karena memang dari awal saya ada niat untuk masuk di prodi ini. Prospek kerja yang di tawarkan cukup baik kok, dan karna hal itu saya tertarik untuk masuk prodi Ilmu Perpustakaan. Contohnya seperti menjadi pustakawan di Perpustakaan Universitas, pustakawan Perpustakaan umum. Selain di perpustakaan ada juga yang menjadi dosen, bekerja di bank, stasiun televisi, dan masih banyak lagi. Dan intinya saya bangga menjadi salah satu mahasiswa prodi Ilmu Perpustakaan.
Mahasiswa Ilmu Perpustakaan "MENCERDASKAN"
Di prodi Ilmu Perpustakaan memiliki wadah/organisasi mahasiswa Ilmu Perpustakaan yang bernama Himpunan Mahasiswa Program Studi Ilmu Perpustakaan atau biasa disebut HMPS ILPUS. Selain HMPS ILPUS, mahasiswa Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang juga memiliki komunitas tersendiri yang bernama Library Science Community atau biasa kami menyebutnya LSC. Nah, di dalam organisasi tersebutlah mahasiswa Ilmu Perpustakaan dapat mengembangkan potensi yang mereka miliki.
Prodi Ilmu Perpustakaan masuk kedalam jenis ilmu sosial, dan mata kuliah yang sering saya pelajari yaitu hafalan. Yah, ada sih mata kuliah yang menghitung yaitu statiska. Akan tetapi saya belum mendapatkan mata kuliah tersebut karna saya masih di semester 2. Jenis tugas yang sering di berikan selama ini yaitu makalah dan presentasi. Kelompok atau individu itu tergantung kemauan dari dosen tapi yang lebih seringnya tugas kelompok.
Alasan saya memilih prodi IlmunPerpustakaan karena memang dari awal saya ada niat untuk masuk di prodi ini. Prospek kerja yang di tawarkan cukup baik kok, dan karna hal itu saya tertarik untuk masuk prodi Ilmu Perpustakaan. Contohnya seperti menjadi pustakawan di Perpustakaan Universitas, pustakawan Perpustakaan umum. Selain di perpustakaan ada juga yang menjadi dosen, bekerja di bank, stasiun televisi, dan masih banyak lagi. Dan intinya saya bangga menjadi salah satu mahasiswa prodi Ilmu Perpustakaan.
Mahasiswa Ilmu Perpustakaan "MENCERDASKAN"
Komentar
Posting Komentar